KABUPATEN CIREBON -- Ribuan pencari kerja memadati acara Job Fair di SMK Ulil Albab Kecamatan Depok, Kabupaten Cirebon, Rabu (22/11/2023).

 

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Wakil Bupati Cirebon, Hj. Wahyu Tjiptaningsih, SE., M.Si didampingi Kepala Disnaker Kabupaten Cirebon, Novi Hendrianto dan pihak SMK Ulil Albab.

 

Ayu--sapaan akrab Wabup Cirebon mengatakan, Pemkab Cirebon terus berupaya dalam pengentasan angka pengangguran di Kabupaten Cirebon.

 

"Kebutuhan Link and Match antara dunia usaha, dunia industri dan dunia kerja (Dudika) untuk kolaborasi penyiapan sumber daya manusia," ujar Ayu.

 

"Sehingga, di SMK menyiapkan potensi lulusan yang adaptif dengan kondisi pasar kerja di Kabupaten Cirebon," sambungnya.

 

Ia mengungkapkan, berbagai cara yang sudah dilakukan oleh Dinas Ketenagakerjaan melalui program pelatihan kerja bagi masyarakat yang memang membutuhkan pekerjaan.

 

"Secara umum dan bagi lembaga pelatihan kerja (LPK), siap mengatasi dan meningkatkan penyiapan kompetensi dan mendongkrak terhadap pengangguran yang ada," ungkapnya.

 

Ayu menjelaskan, pembangunan pendidikan untuk mengatasi pengangguran dalam era reformasi dan globalisasi ini, menuntut pada pengembangan sumber daya manusia yang mempunyai kemampuan daya saing tinggi.

 

Bahkan, SDM tersebut mampu menghasilkan produk yang berkualitas dan mampu menyerap perkembangan ilmu dan teknologi. 

 

"Kebijakan pengendalian tambahan angkatan kerja, dapat dilakukan melalui tersedianya sekolah-sekolah kejuruan yang berkualitas, melalui peningkatan kerjasama dengan perusahaan-perusahaan," jelasnya.

 

"Tersedianya lembaga-lembaga pelatihan yang kurikulumnya berorientasi pada dunia usaha dan dunia industri, mempertemukan antara pemberi kerja dengan pencari kerja secara langsung melalui Job Fair dengan harapan untuk adanya penempatan," tambahnya.

 

Ia berharap, dengan adanya Job Fair ini, mampu mengurangi angka prngangguran di Kabupaten Cirebon.

 

"Job Fair ini membantu kita untuk mendapatkan pekerjaan yang kita inginkan sesuai kemampuan yang kita miliki," tutupnya. (DISKOMINFO)